Kenapa Chef Juna Tidak Jadi Juri Di Master Chef Indonesia ?

Bookmark and Share
Kenapa Chef Juna Tidak Jadi Juri Di Master Chef Indonesia ?
AnehCuy - Mengapa Chef Juna Tidak Jadi Juri Di Master Chef Indonesia ? - Apa sih Alasan Chef Juna Tidak Mau Jadi Juri Di Master Chef Indonesia lagi ? mari kita simak Alasan Mengapa Chef Juna berhenti jadi juri di Master Chef Indonesia.

Marster Chef Indonesi Session 3 mulai digelar Minggu (5/5.2013) lalu . Teka-teka siapa juri Marster Chef 3 akhirnya terjawab.

Tayangan perdana Marster Chef 3, Minggu pukul 16.00 WIB menghadirkan tiga orang juri. Bedanya, di bangku juri tanpa kehadiran Chef Juna yang banyak difavoritkan kaum Hawa.

Hadir sebagai juri yakni Chef Degan, Chef Ririn Marinka dan Chef Arnold. Sebelumnya memang beredar Chef Juna tak lagi akan menjadi juri Marster Chef.

Dikabarkan pria yang memiliki nama Juna Rorimpadey itu berhenti dan tak malu lagi menjadi juri karena alasan kejenuhan. Sebelumnya Chef Vindex Tengker yang menjadi juri di Master Chef I juga memutuskan tak lagi menjadi juri di Master Chef 2.

Sebelumnya, dalam jumpa pers Programming & Production Directur RCTI, Endah Hari Utari, Selasa (30/4/2013), mengatakan sebanyak 25.000 pendaftar mengikuti audisi acara yang mendapat Panasonic Award 2013. Dari jumlah itu sebanyak 60 peserta dinyatakan lolos dari babak audisi.

Ketidakhadiran Chef Juna dideretan juri membuat kecewa beberapa penonton. Dita, warga Solo penggemar Master Chef mengaku tak bisa menikmati lagi gaya cool dan sinis Chef Juna. “Wah gak da Chef Juna gak seru. Penggantinya sih cakep, tapi gak cool kayak Juna. Padahal saya suka acara ini karena Juna juga. Harapannya, semoga Chef Arnold juga bisa seseru Chef Juna,” ujar ibu berputera dua ini.

Senada diamini Mita. Menurut Mita, gaya khas Chef Juna yang membuat acara Master Chef lebih menarik. “Gayanya kan galak-galak gitu, jadi asyik lihatnya, peserta jadi deg-degan kalau berhadapan dengan Chef Juna. Sayang enggak ada lagi.”

Ini dia penuturan Chef Juna langsung dari Fanspagenya
Kenapa Chef Juna Tidak Jadi Juri Di Master Chef Indonesia ?

Lebih Jelasnya Begini

Sorry late to sign in, and give news….
Memang benar saya sudah tidak ikut serta dalam Masteerchef Indonesia dikarenakan beberapa hal.
So sorry jika berita ini sangat mengecewakan kalian semua, tapi saya sangat mohon pengertian kaliann dan saya berharap bisa membantu dunia kuliner Indonesia dari sisi/cara lain yang tidak kalah menariknya dimata semua.

Sekarang2 ini saya justru sibuk mencoba mengejar karir dan impian saya (perjalanan masih jauh banget sih) untuk kembali ke “The real me”, yaitu professional chef yang mengelola professional kitchen in the highest possible standards. Inipun semua masih dalam tahap paperworks.
Dan lately saya sering memberikan seminar/menjadi nara sumber untuk sekolah2 serta universitas. Next is, Universitas Tarumanegara pada tanggal 9 Maret 2013.

Of course masih juga demo2 masak, salah satunya yaitu akan membantu McDonald untuk membuat healthy food items, kalo tidak salah bersama Farah Quinn pada tanggal 6 Maret 2013.

Tentunya sudah beredar berita mengenai ada “program” baru saya di tv.
Mari kita “pause” sejenak mengenai itu, kenapa?
Karena saya tidak mau menggembar-gemborkan ataupun menginformasikan sesuatu yang belom pasti sekali akan terwujud.
It’s in the plan of doing it, so let’s see…..
And ada besar kemungkinannya saya akan mengambil iklan di tv mengenai sebuah product makanan. Jika saya setuju untuk melakukan hal tersebut artinya saya percaya kepada product tersebut, dan tentunya saya sudah double check scenario dari cerita di dalam iklan tersebut yang tidak akan jauh melenceng dari kepribadian saya. Well… baby steps, pelan-pelan lah.

Irvi, Irma, Vita memang lumayan dekat dengan saya dan sekali2 kami berkomunikasi, tetapi kasian juga lah jika ada berita diluar sana mengenai saya trus kalian semua menanyakannya kepada mereka. Karena sebagian besar dari berita2 tersebut merekapun belom mendengar dari saya pribadi, kembali kepada kepribadian saya yang memang sangat privacy dan kurang srek mengutarakan sesuatu yaang belom pasti.
Ya again, saya hanya bisa berharap dan mohon kesabaran serta pengertian kalian para JL dan teman2 yang sangat saya hargai.

Last but not least, saya selalu berterima kasih atas dukungan dan segala hal yang telah kalian semua limpahkan kepada saya sendiri maupun kepada sesama kita semua…..

Nah sekarang jadi tau kan kenapa Chef Juna tidak lagi menjadi juri MCI ...Baca Juga: Inilah Koki Cantik Paling Sexi Yang Pernah Ada .

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar