Sesuai dengan Jadwal Final Liga Champion 2012 Chelsea vs Bayern Munchen maka bisa dipastikan tanggal 19 Mei 2012 adalah sejarah baru lahirnya kampium liga sepak bola bergengsi saat ini yaitu Liga Champion 2012, dimana dalam laga final Liga Champion 2012 tersebut Munchen akan berhadapan dengan Chelsea, seperti apakah prediksi final Liga Champion 2012 Bayern Munchen vs Chelsea tersebut? berikut paparannya.
Perjuangan Munchen untuk bisa sampai ditingkat final tentu saja tidak mudah, dengan susah payahnya The Bavarians sebutan untuk Bayern Munchen berhasil mengalahkan klub yang digadang-gadangkan favorit juara, siapa lagi kalau bukan Real Madrid melalui drama adu penalti, silahkan bagi yang ingin melihat kembali moment indah sekaligus menyaktikan adu penalti tersebut di Video Adu Penalti Real Madrid vs Bayern Munchen Leg 2 Semifinal Liga Champion 26 April 2012.
Namun tentu saja laga Final Liga Champion 2012 ini berbeda dengan laga sebelumnya, pertama Munchen diuntungkan dengan lokasi pertandingan, karena pertandingan final ini akan digelar distadion Allianz Arena yaitu salah stadion kebanggaan Jerman otomatis suntikan moral sebagai tuan rumah menjadi dasar kuat bagi Munchen untuk bisa mengalahkan Chelsea.
Dari segi pemain, Munchen bisa bernafas lega karena tidak terlalu banyak pemain yang dipaksa istirahat karena akumulasi kartu kuning, terhitung ada tiga pemain yang harus menyaksikan laga final Liga Champion 2012 dari bangku cadangan yaitu Holger Badstuber, David Alaba dan Luiz Gustavo.
Lalu bagaimana dengan Chelsea sendiri seperti apakah strategi yang akan diterapkan oleh Chelsea dalam menghadapi tuan rumah Bayern Munchen? sepertinya strategi yang diterapkan oleh The Blues ketika menghantam Barcelona pada laga semi final Liga Champion akan diterapkan kembali di laga Final yaitu bertahan dan melakukan serangan balik ketika ada kesempatan.
Namun harus kita ingat bahwa pertahanan Chelsea tidak akan sekokoh ketika melawan Barcelona, alasannya ada beberapa pilar pemain belakang dan tengah yang terpaksa istirahat gara-gara akumulasi kartu, yaitu Branislav Ivanovic (akumulasi kartu kuning), Ramires (akumulasi kartu kuning), Raul Meireles (akumulasi kartu kuning) dan John Terry yang sudah dipastikan tidak bisa tampil karena terkena kartu merah pada pertandingan sebelumnya otomatis dengan menghilangnya pilar tengah dan belakang Chelsea tadi membuat jantung pertahanan Chelsea menyisakan satu lobang dan hal ini tentu saja menguntungkan kubu Munchen.
Keroposnya lini belakang sedikit terbantu dengan on fire-nya pemain depan, dalam beberapa pertandingan Torres kembali menggila dan menunjukan tajinya sebagai striker terbaik dan termahal yang diboyong dari Liverpool, lihat saja aksi hattrick-nya ketika Chelsea membombardir QPR dengan skor telak 6-1.
Kesimpulannya adalah kalau menurut saya pertandingan final Liga Champions 2012 antara Munchen vs Chelsea berlangsung alot, di kubu Munchen sendiri Rabbery, Sebastian dan Robben akan memanfaatkan keroposnya lini belakang Chelsea dengan terus-terusan memberikan gempuran dan Chelsea sendiri akan berusaha semaksimal mungkin membuat benteng pertahanan tim mereka setebal dan sekuat mungkin, dengan sekali-kali melakukan serangan balik dan berharap Fernando Torres mampu menciptakan rekor positifnya yaitu mencetak gol disetiap pertandingan namun penyerang Chelsea harus waspada meratanya skill individu dan pola pertahanan yang baik menjadi point lebih pemain belakang Munchen, sehingga bisa jadi tebak skor final Liga Champion 2012 Munchen vs Chelsea adalah 60 untuk Munchen dan 40 untuk Chelsea.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar